Purple Yam Pudding

Nyam! Purple Yam Pudding ini adalah salah satu cemilan murah, mudah dibuat, enak, dan sehat lho. Pudding ini berbahan dasar ubi ungu dengan sedikit tambahan gula.

Warna yang ditimbulkan sangat menarik meskipun pure berasal dari warna ubi ungu. Selain sehat, cemilan satu ini juga bikin kenyang lho.
Berikut bahan dan cara membuat Purple Yam Pudding:

Bahan yang dibutuhkan:
1 bungkus pudding vanilla atau pudding susu putih.
Jika tak ingin manis, anda dapat mengganti pudding dengan agar tanpa warna.
-+ Seperempat kilogram ubi jalar berwarna ungu (Ubi super ungu).
Dua setengah gelas air.
Gula secukupnya.
Garam secukupnya.

Cara membuat:
1.  Bersihkan ubi terlebih dahulu. Kemudian rebus hingga matang. Jangan lupa bubuhi sedikit garam.

2. Setelah ubi matang, tiriskan. Setelah dingin, kupas kulit ubi.

3. Setelah dikupas, uleni atau blender ubi tersebut hingga benar-benar halus. (Saat blender, masukan -+ 1 gelas air)

4. Masukan pudding dan ubi yang sudah halus ke dalam alat masak. Tambahkan 1,5 atau 2 gelas air dan aduk rata. Hidupkan kompor dengan api sedang. Aduk terus agar tidak menggumpal. Tambahkan sedikit gula (jika diinginkan). Tunggu hingga mendidih.

5. Jika sudah mendidih, masukan ke dalam cetakan. Dinginkan, dan voilaa! Purple Yam Pudding siap untuk disantap. Nyamm!

Selamat mencoba, selamat menikmati. xoxo.

Leave a comment